Selasa, 14 Februari 2012

SATURDAY NIGHT ESCAPE WITH MY GANK

Malam itu saya dan teman-teman kos (Femi, Kak Heni, Yuki, dan Stefanny) memang berencana wisata kuliner di Jalan Sabang, Jakarta. Sewaktu sampai di sana, ternyata lokasi yang kami tuju tutup. Karena perut sudah keroncongan, akhirnya kami pun memutuskan untuk makan di restoran terdekat, yaitu Warung Desa.
 
Setelah makanan yang kami pesan datang, segera saja kami melahapnya. Tak sampai 30 menit isi piring kami masing-masing sudah ludes. Rupanya memang semua sudah kelaparan. Selesai makan, kami pun tak langsung pulang. Hey, it’s Saturday night! Jadi, kami pun memilih untuk melanjutkan ngobrol ngalor-ngidul sambil becandaan hingga tengah malam tiba. Sebagai pendatang baru di kos kami, Yuki yang juga teman dekat Stefanny cukup menyita perhatian kami, karena dia benar-benar kocak! Ada saja tingkah anehnya yang membuat kami terbahak-bahak seketika. Karena sudah cukup lama di resto tersebut, kami pun memutuskan untuk pindah tempat nongkrong tak jauh dari Jalan Sabang, yaitu McCafe Sarinah.

Karena malam Minggu, McCafe saat itu benar-benar crowded. Sampai-sampai kami tidak kebagian tempat duduk, karena rata-rata orang datang kesitu tak hanya makan, tapi juga untuk menghabiskan malam. Setelah menunggu sekitar hampir 15 menit, akhirnya kami pun berhasil mendapatkan tempat. Stefanny yang sedang ‘ngidam’ es krim pun memesan McFlurry, Yuki memesan soda, dan saya tentu saja memesan cappuccino. Obrolan pun mengalir dari kami. Mulai dari masalah kerjaan, hingga keluarga. Tak terasa, jam sudah menunjuk pukul 02.00 WIB, dan kami pun bergegas untuk pulang, karena sebagian dari kami sudah dilanda kantuk.

Menghabiskan malam di luar bersama teman kos merupakan pengalaman baru bagi saya. Biasanya, kami hanya nonton bareng di kos, atau, karena saya terbiasa hidup sendiri di kos yang lama, saya biasanya jalan-jalan sendiri. Apalagi setelah sahabat saya mulai sibuk dengan kuliahnya dan setiap weekend dia tak pernah bisa saya ajak pergi. Pengalaman malam itu memberikan banyak pelajaran berharga untuk saya, bahwa bermain bersama teman-teman baru itu bisa juga menyenangkan. Love you guys! :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar